Air bersih merupakan air tidak mengandung bahan berbahaya sehingga tidak menimbulkan efek negatif bagi yang menggunakannya. Air yang bersih ini sangat penting karena manusia membutuhkan banyak sekali air dalam kehidupan sehari-harinya.
Misalnya air bersih yang digunakan untuk minum, memasak, mandi, mencuci, dan masih banyak lagi. Mungkin Anda berpikir bahwa tidak masalah mandi dan mencuci dengan menggunakan air yang tidak bersih.
Padahal, air yang tidak bersih tersebut dapat menimbulkan berbagai macam penyakit, seperti gatal-gatal dan kemerahan. Jika dilihat air yang tidak bersih tidak hanya dapat menimbulkan penyakit ketika dikonsumsi, namun juga ketika digunakan untuk kehidupan sehari-hari.
Lalu apa saja bahan berbahaya yang biasanya ada di dalam air?
Bahan-bahan yang berbahaya tersebut biasanya mangan, timbal, zat kapur dalam jumlah yang tinggi. Selain itu juga kotoran, bakteri, jamur, virus, dan kuman juga sering terdapat di dalam air yang kotor.
Cara tradisional yang biasanya dilakukan oleh masyarakat di negara berkembang termasuk Indonesia adalah merebus air. Cara ini diyakini dapat membunuh kuman dan bakteri yang ada di dalam air.
Sebenarnya hal itu benar, karena kuman dan bakteri akan mati dalam suhu tertentu. Namun cara ini tidak dapat dilakukan untuk permasalahan air lainnya seperti berbau, berwarna, atau mengandung mangan yang tinggi.
Cara yang tepat untuk mengatasi seluruh permasalahan adalah dengan menyaringnya. Teknik ini terbukti mampu untuk memisahkan air dengan zat-zat berbahaya yang ada di dalamnya.
Teknik ini pula yang digunakan oleh Nazava terhadap seluruh filter airnya. Filter air Nazava dibuat dengan teknologi tinggi untuk dapat menyaring air sehingga air yang telah disaring bersih dan sehat.
Leave A Comment