Sebagai orang tua, tentunya Anda tidak ingin sang anak jatuh sakit. Namun sangat disayangkan bahwa ada banyak sekali masalah kesehatan yang bisa menimpa buah hati, salah satunya adalah diare.
Diare merupakan masalah kesehatan yang erat kaitannya dengan anak kecil. Hal ini dapat disebabkan oleh kurang bersihnya makanan yang dikonsumsi, air minum yang tercemar, atau infeksi lainnya.
Sebelum menimpa anak Anda, alangkah lebih baik untuk menghindarinya. Beberapa cara yang tepat untuk menghindari diare adalah:
1. Rajin Cuci Tangan
Kebiasaan rajin cuci tangan sering digalakkan di masyarakat. Tentunya hal ini untuk menghindari berbagai macam penyakit salah satunya adalah diare.
Mencuci tangan wajib dilakukan jika sang anak ingin makan sesuatu, sehingga tidak ada kuman yang masuk bersama makanan.
2. Masak dengan Matang
Saat Anda memasak, usahakan makanan tersebut matang. Hal ini ditujukan untuk membunuh seluruh kuman dan bakteri yang ada di bahan masakan tersebut.
3. Mengonsumsi Air Minum yang Sehat
Air putih juga dapat menyebabkan anak menderita diare. Bagaimana bisa?
Tentu saja bisa jika air tersebut air yang tidak sehat. Air yang sehat adalah air yang tidak mengandung zat-zat berbahaya bagi tubuh. Mungkin Anda menilai bahwa air minum yang dikonsumsi selama ini adalah air sehat, padahal bisa jadi terdapat patogen berbahaya di dalamnya.
Anda bisa mendapatkan air minum yang sehat dengan menggunakan filter air Nazava. Filter ini sudah terbukti mampu untuk menyaring air dan menjadikan air tersebut sehat. Periksa hasil ujinya di sini.
4. Kurangi Jajan Makanan
Anak-anak merupakan orang yang sering mengonsumsi makanan di pinggir jalan. Faktanya makanan di pinggir jalan tersebut rentan terkena patogen berbahaya.
Maka dari itu, kurangi mengonsumsi jajanan di pinggir jalan, dan berikanlah mereka cemilan yang lebih sehat. Anda bisa membuat cemilan itu sendiri maupun dengan membeli di tempat yang bersih.
5. Cukupkan Gizi Harian
Cara terakhir untuk menghindari diare pada anak adalah dengan mencukupkan gizi hariannya. Cara ini ditujukan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh bisa lebih kuat melawan patogen-patogen berbahaya.
Itu saja 5 cara untuk menghindari diare pada anak. Pastinya masih ada banyak lagi cara menghindari diare pada anak, namun yang terpenting adalah menjaga kebersihan. Kebersihan baik untuk makanan maupun minuman yang masuk ke dalam tubuh.
Leave A Comment